AC bersih Keluarga kita Sehat

PKS Partai Kita Semua....!!!

Tanya Jawab Seputar AC bersama Mas Tikno

  1. Mengapa AC tidak dingin?
  2. Mengapa air menetes dari AC (bocor)?
  3. Mengapa AC tidak hidup?
  4. Apa keuntungan dari service AC secara teratur?
  5. Seberapa sering service AC diperlukan?
  6. Dapatkah saya melakukan perawatan AC sendiri?
  7. Mengapa AC berisik?
  8. Mengapa AC mengeluarkan bau tidak sedap?
  9. Mengapa AC memerlukan chemical cleaning/overhaul?
  10. Mengapa evaporator/fancoil perlu dibongkar pada saaat chemical 
    cleaning/overhaul, apakah tidak cukup dengan disemprot air saja?
  11. Apa yang harus saya ketahui dalam memilih jasa service AC?
  12. Apa yang harus dilakukan jika timbul masalah kebocoran refrigerant 
    (freon)?
  13. Apakah keunggulan filter pemurni udara dan seberapa sering kita harus 
    menggantinya?
  14. Perlukah saya melakukan perawatan kondensor (outdoor)? Jika ya, seberapa sering?
  15. Mengapa terbentuk es batu pada pipa tembaga di kondensor (outdoor)?
  16. Mengapa AC sering menyala dan mati sendiri?

1. Mengapa AC tidak dingin?
  1. Air conditioner pada dasarnya terdiri dari 2 bagian; evaporator (indoor) dan kondensor (outdoor). Evaporator berperan sebagai blower untuk menghembuskan udara dingin yang dihasilkan kondensor. Jika tidak ada udara dingin yang keluar dari evaporator maka kondensor mungkin tidak bekerja. Kemungkinan lain adalah: Unit AC terlalu kecil
    Refrigerant (R22) gas (Freon) mungkin sudah habis
    Kondensor kotor yang mengakibatkan ketidakmampuan dalam menghasilkan udara
    dingin
    Pengaturan suhu yang terlalu tinggi
    Evaporator kotor yang mengakibatkan lemahnya hembusan udara dingin
    Penempatan AC yang salah

    2. Mengapa air menetes dari AC (bocor)?
    Pada unit AC biasanya terdapat air kondensat didalam evaporator dan dilepaskan melalui pipa drainase/saluran pembuangan. Saluran pembuangan yang tersumbat oleh kotoran akan menyebabkan kebocoran. Kemungkinan lain adalah refrigerant terlalu sedikit, atau bisa juga disebabkan oleh pemasangan pipa pembuangan yang tidak benar.
    3. Mengapa AC tidak hidup?
    Salah satu sebab yang umum adalah tidak adanya aliran listrik ke unit AC. Lakukan pemeriksaan pada panel listrik untuk memastikan bahwa aliran listrik ke AC tidak terpotong. Teknisi yang berpengalaman dibutuhkan untuk mengatasi masalah kelistrikan ini.
    4. Apa keuntungan dari service AC secara teratur?
    Service AC secara rutin akan memberikan manfaat: Kapasitas pendinginan oleh AC menjadi lebih baik
    Konsumsi listrik lebih hemat
    Meminimalisir masalah kebocoran air
    AC tidak mudah rusak sehingga tidak sering memerlukan perbaikan
    Masa pakai AC menjadi lebih lama

    5. Seberapa sering service AC diperlukan?
    Secara umum disarankan untuk AC rumah tinggal diperiksa dan dirawat setiap 3 bulan sekali. Frekuensi ini dapat berbeda-beda tergantung pada cara pemakaian dan faktor-faktor lain. Anda dapat meminta saran/konsultasi pada teknisi yang berpengalaman.
    6. Dapatkah saya melakukan perawatan AC sendiri?
    Perawatan dasar yang disarankan adalah membersihkan filter udara dan panel AC setiap dua minggu sekali. Hal ini cukup membantu menjaga AC tetap berfungsi baik.
    7. Mengapa AC berisik?
    Suara berisik dapat disebabkan oleh:
    a. Getaran yang diakibatkan oleh evaporator maupun kondensor yang sudah kotor
    b. Komponen-komponen didalam unit AC mungkin kendor
    c. Komponen-komponen didalam unit AC mungkin sudah rusak

    8. Mengapa AC mengeluarkan bau tidak sedap?
    Bau tidak sedap timbul dari bakteri yang terbentuk didalam evaporator yang sudah kotor. Jika bau tersebut sudah sangat menyengat, Anda membutuhkan chemical treatment untuk mengatasi masalah ini.
    9. Mengapa AC memerlukan chemical cleaning/overhaul?
    Chemical cleaning/overhaul merupakan cara yang menyeluruh dalam membersihkan unit AC. Ketika sebuah AC sudah tersumbat parah dan service ringan tidak dapat memperbaiki kondisinya, maka chemical cleaning diperlukan. Pada saat overhaul, unit AC dibongkar bagian demi bagian dan dibersihkan secara kimiawi.
    10. Mengapa evaporator/fancoil perlu dibongkar pada saat chemical cleaning?
    Dengan membongkar evaporator, komponen-komponennya dapat dibersihkan seluruhnya. Hal ini akan membuat AC lebih bersih dari kotoran dan residu kimia yang dapat mengakibatkan karat pada evaporator.
    11. Apa yang harus saya ketahui dalam memilih jasa service AC?
    Ketika memilih perusahaan penyedia jasa service AC, Anda harus memastikan bahwa perusahaan tersebut cukup mapan dan dapat diandalkan. Ketahui profil perusahaan tersebut dan garansi atas jasa yang diberikan.
    12. Apakah yang harus dilakukan jika timbul masalah kebocoran refrigerant / freon ?
    Jika AC Anda memiliki masalah kebocoran Freon, menambahkan Freon bukan merupakan sebuah solusi. Teknisi yang terlatih dan berpengalaman seharusnya melakukan test untuk mengetahui letak kebocoran dan memperbaikinya. Setelah perbaikan selesai, Freon dalam jumlah yang tepat perlu ditambahkan kedalam unit Ac untuk mengganti Freon yang bocor.
    13. Apakah kelebihan filter pemurni udara dan seberapa sering kita harus meng- ……gantinya?
    Saat ini kebanyakan AC keluaran baru sudah dilengkapi dengan Air Purifying Filter (filter pemurni udara). Pemurni udara ini berfungsi untuk menghilangkan bau tidak sedap, bakteri, jamur dan partikel-partikel berbahaya yang tersebar di ruangan. Filter pemurni udara ini sebaiknya diganti setiap 3 – 6 bulan. Indikator bahwa filter sudah perlu diganti biasanya dari warna filter yang pada saat masih baru berwarna putih dan pada saat sudah kotor berwarna coklat gelap atau hitam. Filter pemurni udara yang sudah kotor tetapi tidak diganti akan menyebabkan kemampuan pendinginan oleh AC berkurang.
    14. Perlukah saya melakukan perawatan kondensor (outdoor)?
    Anda memerlukan perawatan kondensor (outdoor) paling tidak sekali setahun untuk memastikan sirkulasi udara didalam sistem AC tidak terhambat karena hal ini dapat menyebabkan inefisiensi pendinginan, umur pakai compressor AC yang pendek dan pemborosan listrik. Untuk mengetahui apakah sudah perlu melakukan perawatan kondensor ini, lakukan konsultasi dengan teknisi yang sudah berpengalaman.
    15. Mengapa terbentuk es batu pada pipa tembaga di kondensor (outdoor)?
    Terbentuknya es batu pada pipa kondensor disebabkan kurangnya refrigerant (freon). Kemungkinan sebab lain adalah evaporator yang sudah kotor, filter kotor, atau blower tidak berfungsi.
    16. Mengapa AC sering menyala dan mati sendiri?
    Adanya kerusakan komponen elektronik (electronic circuit board) didalam unit indoor yang berfungsi mengatur jalannya evaporatordapat mengakibatkan AC sering menyala dan mati sendiri. Masalah dapat diatasi dengan melakukan perbaikan dan penggantian komponen.

Cara Membongkar Pasang AC Split Tanpa Membuang Freon


Jasa Service aC Tegal Slawi Brebes 0856 4398 1258

Oleh Mas James Priyono



Cara membongkar pasang ac split tanpa membuang freon dapat anda lakukan dengan cara sebagai berikut:
operasikan ac split, tunggu sampai indoor unit memberikan supply listrik kebagian outdoor unit.



setelah outdoor unit dapat beroperasi pasang selang manifold yg berwarna biru pada pentil pengisian freon lalu buka mur penutup kran valve yg berukuran 1/4 dan 3/8 (untuk ac split ukuran 0,5 PK sampai 1 PK)

setelah mur kran valve terbuka, ambil sebuah kunci L yg ukurannya sama dengan lubang kunci L yg berada pada kran valve. ( lihat pada gambar 1 dan 2)
putar kekanan sampai habis kran valve yg ukuran 1/4 dengan kunci L sambil melihat jarum manifold tekanan rendah sampai posisi jarum manifold menyentuh angka 30" (vakum dibawah angka 0 psi).

setelah jarum manifold tekanan rendah menyentuh angka 30" tutup kran valve ukuran 3/8 dengan kunci L kearah kanan sampai habis lalu matikan ac split segera, jangan terlalu lama.
setelah ac split dimatikan, cabut steker dari aliran litrik, bila tidak menggunakan steker berarti anda harus melepaskan kabel power supply dari aliran litrik.
bila anda belum terbiasa memutuskan aliran litrik pada kabel power supply, saya sarankan matikan mcb pada box pembagian litrik atau pada meteran listrik agar anda tidak tersengat aliran listrik pada saat melepaskan sambungan kabel power supply.

setelah tidak ada aliran listrik yg mengalir pada ac split barulah anda melepaskan sambungan kabel dan nepel pada indoor dan outdoor.
setelah sambungan nepel indoor dan outdoor terlepas, pasang kembali mur penutup kran nepal dan tutup kran valve dengan solasi agar kotoran tidak dapat masuk.

begitu juga dengan pipa yg berada pada indoor unit tutup juga dengan solasi agar kotoran tidak dapat masuk.

ujung pipa installasi ac split juga harus ditutup dengan solasi, bila anda ingin menggunakan kembali.

Cara diatas hanya dapat dilakukan jika seal kran valve tidak mengalami kebocoran, dan ada arus listrik untuk mengoperasikan ac split yang akan dibongkar.
jika seal kran valve bocor, maka freon akan habis keluar. tergantung pada besar kecilnya kebocoran.
jika tidak ada arus listrik, tidak akan bisa untuk menyimpan kembali freon kedalam unit Outdoor.


Langkah-langkah pemasangan unit AC


Sukses Mulya AC Jasa Service AC Panggilan Tegal Brebes Slawi 085643981258

Langkah-langkah pemasangan unit AC adalah sebagai berikut

1. Pemasangan unit dalam (indoor unit)
    - pamasangan breket indoor
    - penempatan unit dalam yang sesuai dengan persyaratan pemasangan.
    - pastikan  leveling breket indoor
    - tentukan lubang tempat jalur pipa AC, selang AC dan kabel koneksi ke outdoor
    - pemasangan kabel power supply
    - pemasangan breket remore kontrol

2. Pemasangan unit luar (outdoor unit)
    - posisi outdoor sesuai dengan persyaratan pemasangan
    - pemasangan breket outdoor
    - pastikan leveling breket outdoor
 
3. Pemasangan pipa

4, Pemasangan kabel power outdoor

5. Pemasangan selang air AC
    - posisi selang AC harus dapat mengeluarkan air AC dengan lancar tanpa hambatan

6. Test hasil pemasangan
    - cek kebocoran pipa
    - vacum
    - cek zat pendingin/freon

7. Perapihan pemasangan
   - merapihkan kabel, pipa dan selang dengan klem

Komponen Kulkas / Refrigerator


Asesories pasang AC rumah

AC Split Tipe Multi

Sukses Mulya AC 085643981258

Oleh mas James Priyono




AC split tipe Multi adalah ac split dengan indoor lebih dari 2 unit dengan Outdoor 1 unit.
cara kerja ac tipe multi sama dengan ac tipe single unit, bedanya ac multi dibagian outdoornya terdapat komponen elektronik dan terdapat kran selenoid valve.
bila 1 Outdoor dengan 5 indoor unit, maka dibagian Outdoor unit terdapat 5 buah kran selenoid valve.

Komponen elektronik berfungsi untuk mengatur jalannya selenoid valve bila satu indoor unit dioperasikan sementara ac yang satunya tidak dioperasikan.
Selenoid valve adalah ibarat sebuah kran air yang dapat dibuka tutup, tapi membuka tutupnya dengan sebuah klep yang mendapat tekanan gaya magnet dari kumparan lilitan yang berada pada selenoid valve tersebut.
jadi bila bila kumparan tersebut mendapat transfer arus listrik dari satu buah indoor unit, maka klep pada kran selenoid valve akan membuka untuk mengalirkan refrigerant kebagian indoor unit.

Kelistrikan pada ac jenis ini, unit indoor dan outdoor tetap mendapatkan supply arus listrik walaupun ac tidak dalam keadaan beroperasi.
Berbeda pada ac tipe single unit yang relay kontaktornya berada pada komponen indoor unit, bila indoor unit tidak dioperasikan maka arus listrik tidak berada dibagian outdoor unit. ( jika dalam pemasangan power supply, kabel berwarna Coklat disambungkan dengan L dan kabel berwarna Biru dengan N )
jadi berhati-hatilah bila melakukan pencucian pada outdoor tipe multi ini. karena walaupun indoor unit dalam keadaan tidak dioperasikan, arus listrik masih mengalir kedalam bagian outdoor unitnya.

Kelemahan pada ac jenis ini adalah bila satu indoor unit mengalami kebocoran pada bagian evaporatornya, maka indoor unit lainnya tidak bisa dioperasikan.

Apa itu AC Inverter dan Apa Keuntungan nya?



Banyak orang di tempat sewa ac berbicara tentang AC inverter dan bagaimana mereka membantu dalam meminimalkan jumlah energi yang dibutuhkan oleh mereka. Karena kita sadar bahwa kita mengambil langkah-langkah untuk menghemat energi akan memberikan kita lingkungan yang bersih, mengapa tidak beralih ke AC ini? Ac Inverter telah menjadi pilihan yang sangat jelas untuk semua orang yang memiliki AC di rumah atau kantor mereka sendiri. Yuk kita membahas alasan nya.

AC Inverter adalah alternatif yang baik untuk AC konvensional. Mereka bekerja dan mencapai suhu yang diinginkan lebih cepat, tak bersuara dan tersedia dalam beberapa ukuran. Segera setelah unit diaktifkan, kompresor mulai bekerja dan ruangan didinginkan. Berbeda dengan kerja AC normal,sewa ac Inverter kecepatan kompresornya bisa ditambah atau dikurangi berdasarkan suhu yang perlu dipertahankan dalam ruangan. Dengan cara ini,  kita tidak harus menghidupkan dan mematikan secara berkala, sehingga menghemat energi.

Anda dapat membeli unit baru atau upgrade yang sudah ada dengan jenis inverter di tempat sewa acterdekat. Ini adalah fakta bahwa biaya awal untuk mendapatkan AC inverter sangat ekonomis. Jadi ayu ktia pakai AC Inverter.

Tips Pemakaian AC agar Hemat Listrik


Service AC Tegal Slawi Brebes 0856 4398 1258
Manfaat AC (Air Conditioner) Sebagai alat penyejuk ruangan sudah lumrah di gunakan saat ini,Hawa yang panas dan sirkulasi udara yang buruk sebagai pertimbangan utama orang memasang orang memakai perangkat ini.Namun, AC (Air Conditioner) bisa membuat tagihan listrik membengkak.


Naiknya tagihan listrik karena pemakaian AC sebanarnya sah-sah saja. Karena memang perangkat ini cukup banyak memakan arus. Tetapi tentu saja kita bisa meminimalis jumlah tagihan dengan mengontrol pemakaiannya. Bagaimana caranya?
1. Pilihlah AC yang memiliki (PK) sesuai dengan ukuran ruangan anda.
Langkah pertama adalah menghitung luas ruangan yang akan di pasangi AC. Selanjutnya kalikan dengan standar panas ruangan 1meter persegi ( 500 BTU/hr ). Rumusnya panjang ruangan x lebar ruangan x 500. misal nya ruangan anda 3 x 4 meter, maka luas ruangan : 3x4x500=6.000meter persegi atau 6000 BTU/hr. Satuan daya AC yang dikenal di pasaran adalah PK. Untuk mengetahuinya,konversikan saja hitungan tadi kedalam satuan PK. Standar yang berlaku slama ini adalah sbb:
1/2 PK = 5000 BTU/hr.
3/4  PK = 7000 BTU/hr.
1 PK = 9000 BTU/hr.
11/2 PK = 1200 BTU/hr.
Jadi daya AC yang anda butuhkan adalah 1/2 PK.
2.   Unit Indoor jangan di letakan tepat diatas pintu,karana udara akan lebih mudah keruangan lain.
3.  Unit Indoor jangan di letakan terlalu dekat dengan atap/plafon,karena AC mengambil udara dari atas,maka bila terlalu dekat dengan plafon,ruangan yang sempit udara yang masuk tidak maksimal.
4.  Cuci filter AC 1 bulan sekali dan lakukan pencucian evaparator 3 bulan sekali.
5.  Matikan AC bila tidak menggunakannya atau pun bila sedang bepergian.
6.  Tutuplah selalu pintu saat anda keluar masuk ruangan agar AC tidak terlalu banyak menghabiskan arus.
7.  Atur suhu AC sesuai kebutuhan,karena semakin dingin suhu semakin banyak menghabiskan arus.



Entri Populer